Read More

Thank you!

Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s, when an unknown printer took a galley of type and scrambled it to make a type specimen book. It has survived not ...

Total Tayangan Halaman

PELANTIKAN KETUA OSIS BARU TAHUN AJARAN 2010/2011

Hari Rabu, 22 September 2010 menjadi awal beralihnya kepemimpinan ketua OSIS SMK Assalaam yang semula dijabat oleh Panji Nurul Ansor, kepada Rizal Waliyudin, Ketua OSIS baru SMK. Sedangkan Handayani menggantikan Siti Amanah sebagai ketua OSIS baru SMA. Acara serah terima jabatan ketua OSIS yang dilaksanakan dalam upacara pelantikan dengan disaksikan oleh Kepala SMK (Bpk. H.M. Luthfi Almanfaluthi, S.T.) dan Kepala SMA Plus Assalaam (Ibu Dra. Yesti Anas Riel) ini ditandai dengan penyematan lencana bagi para anggota pengurus OSIS yang baru. Ingat guys, ini adalah amanah yang harus dijaga, selamat bertugas!

-Humas SMK-SMA Plus Assalaam-

Read More

KEGIATAN LEBARAN dan HALAL BIHALAL di SMK-SMA PLUS ASSALAM

Menjelang 1 Syawal 1431 H, panitia kegiatan Lebaran SMK-SMA Plus Assalaam membagikan zakat fitrah kepada para mustahik yang berhak yang berdomisili di Cibaduyut. Semoga amalan zakat fitrah kita semua diterima oleh Allah SWT, amien.

Libur Lebaran telah berakhir. Pada tanggal 20 September yang lalu, semua siswa dan seluruh guru berkumpul untuk melaksanakan upacara yang dirangkai dengan bersalaman alias Halal Bihalal di lapangan sekolah. Saatnya kembali ke bangku kelas! Selamat belajar dengan semangat yang fitri! Kepada para pembaca Majalah Assalaam, tak lupa kami ucapkan Selamat Idul Fitri 1431 H. Taqabbalallaahu minnaa wa minkum. Mohon maaf lahir dan batin.

Read More

PUNCAK KEGIATAN RAMADHAN 1431 H di SMK dan SMA PLUS ASSALAAM: BUKA PUASA dan SAHUR BERSAMA

Setelah mengisi bulan Ramadhan 1431 H dengan rangkaian kegiatan islami selama dua jam setiap harinya, menjelang berakhirnya bulan suci ini, SMK-SMA Plus Assalaam mengadakan kegiatan Ziarah Makam, Bagi-bagi Ta'jil kepada para pengguna jalan di sekitar sekolah, serta lomba-lomba islami bagi seluruh siswa yang dimulai pada tanggal 31 Agustus. Lomba-lomba tersebut terdiri dari Musabaqah Hifdhil Qur-an (MHQ), lomba Shalawat (Munfarizah), lomba Bedug, lomba Adzan, lomba Dakwah, lomba Kebersihan Kelas, dan Cerdas Cermat Qur-an (CCQ). Rangkaian lomba berakhir pada tanggal 2 September 2010 dengan diadakannya lomba Nyanyi Islami sambil ngabuburit dan ditutup dengan lomba Ta'jil.

Pembagian hadiah bagi para pemenang lomba-lomba dirangkai dengan acara Bubar (buka puasa bareng) pasca shalat Maghrib berjamaah yang juga dihadiri oleh alumni. Dan keesokan harinya, 3 September 2010, untuk pertama kalinya SMK-SMA Plus Assalaam menggelar Sahur Bersama sebagai puncak acara dari rangkaian kegiatan bulan Ramadhan kali ini. Semoga Ramadhan tahun ini yang mengusung tema “Suri Tauladan di Bulan Ramadhan” ini meninggalkan kesan mendalam di hati para siswa dan semua pihak yang terlibat.

Read More